Sosialisasi dan Uji Publik Standar Pelayanan Penerbitan Dokumen Kependudukan dan Pencatatan Sipil

Sosialisasi dan Uji Publik Standar Pelayanan Penerbitan Dokumen Kependudukan dan Pencatatan Sipil

     Kepala Dinas Dukcapil Sumbar, Drs. Besri Rahmad, MM, memberikan arahan dan menjadi Narasumber pada acara Sosialisasi dan Uji Publik Standar Pelayanan Penerbitan Dokumen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Solok Selatan, di Padang Aro 26 Juli 2023.

     Uji Publik Standar Pelayanan Dokumen Dukcapil dibuka Bupati Solok Selatan H. Khairunas, dan dihadiri Kajari dan Kapolres Solok Selatan. Berbagai lembaga hadir dalam acara ini seperti kepala OPD, Camat, Wali Nagari dan perwakilan ormas untuk memberikan masukan dalam penyempurnaan pelayanan penerbitan dokumen kependudukan.

     Kepala Dinas Dukcapil Sumbar mengapresiasi acara uji publik Disdukcapil Solok Selatan karena kegiatan ini merupakan upaya penyempurnaan standar pelayanan publik untuk memberikan Pelayanan yang membahagiakan masyarakat.

     Pada kesempatan ini, dilakukan Penandatanganan Berita Acara Kesepakatan Standar Pelayanan Publik yang dilakukan oleh seluruh unsur yang hadir. Semua peserta merespon baik kegiatan ini karena masyarakat butuh pelayanan yang cepat mudah dan gratis.

Rahman